Selasa, 11 September 2012

PILIHAN


Adakah sesuatu yang bernama pilihan
Jika ada ingin ku bertanya
Apa pilihan yang menjadi milikku
Jika tidak ada yang dinamakan dengan pilihan
Apakah ini yang disebut paksaan

Aku ingin terbang tinggi bagaikan awan
Dan bersinar bagaikan matahari

Aku berlatih untuk terbang dengan sayap yang kupunya
Berusaha dengan sebaik mungkin sekaligus bermimpi

Jika tidak ada yang dinamakan dengan pilihan
Apakah ini yang disebut paksaan

Itu sangat menyesakan
Meskiun sayap ini memanglah miliku
Namun kau tetap ada disetiap aku terbang
Memandang lama,
Bukan pandangan penuh harap
Tapi pandangan dengan harapan
Bukan harapan yang baik

Sayap ini memang milikku
Bukan sayap yang patah
Tapi sayap yang lumpuh

Adakah sesuatu yang bernama pilihan
Jika ada ingin ku bertanya
Apa pilihan yang menjadi milikku

Setelah sayap ini lumpuh
Aku tak lagi bisa berlatih untuk terbang
Tidak lagi memiliki harapan untuk dapat terbang

Memandang langit luas
Dengan awan yang melayang jauh

Terlalu jauhkan pilihan ku
Kau sanggah
Itu bukan pilihan

Aku ingin terbang tinggi bagaikan awan
Dan bersinar bagaikan matahari

Dengan sayap yang lumpuh
Dan mata yang menerawang jauh
Keinginan itu ikut terbang jauh
Bersama indahnya awan

Adakah sesuatu yang bernama pilihan
Jika ada ingin ku bertanya
Apa pilihan yang menjadi milikku
Jika tidak ada yang dinamakan dengan pilihan
Apakah ini yang disebut paksaan

Ya memang pilihan itu hanya akan ada dengan paksaan





Tidak ada komentar:

Posting Komentar